728x90 AdSpace

Kamis, 29 Juni 2017

AGAMA ITU BERBELAS KASIH

AGAMA ITU BERBELAS KASIH
Pada suatu hari, Imam Hasan bin Ali cucu Rasulullah Saw. melewati sebuah gang, di situ ia melihat seorang budak yang sedang memakan sepotong roti. Tiap kali budak itu memakan sesuap roti, setelah itu ia melemparkan sesuap pula untuk anjing yang berdiri di dekatnya. Anjing itu pun memakan roti tersebut.
Imam Hasan terkesima melihat perbuatan budak itu. Beliau mendatanginya dan bertanya “Mengapa kamu berbuat seperti itu?”
Budak itu menjawab: “ Aku malu di hadapan Allah swt untuk makan dan menjadi kenyang sedangkan anjing itu berdiri dan kelaparan.”
Imam Hasan bertanya: “Siapa pemilikmu wahai budak yang baik?”
Seraya menunjuk sebuah rumah pandai besi, budak menjawab: “ Tukang besi yang ada di rumah itu.”
Imam pun membawa budak itu menemui tuannya. Lalu Imam Hasan berkata kepada pemilik budak: “ Apakah engkau pemilik budak itu?”
Dijawabnya: ”Ya”
Imam berkata: “ Aku terkesima dengan kebaikannya. Aku ingin membelinya.”
Pemilik budak dengan senyum berkata:" Wahai putra Rasulullah saw, silahkan ambil budak itu bersamamu jika engkau menyukainya. Tak perlu engkau membelinya."
Akhirnya Imam Hasan membawa budak tersebut lalu memberikan uang kepada pemiliknya. Tak lama Imam Hasan berjalan dengan si budak, Imam membebaskannya. Budak bertanya: “Mengapa anda membebaskanku, Wahai tuanku?”
Imam menjawab: “ Bagaimana bisa kamu malu melihat anjing kelaparan sedang engkau kenyang, namun aku tidak malu di hadapan Tuhan melihatmu terkekang (jadi budak) sedang aku orang bebas?!.”
Itulah prilaku mulia cucu Rasulullah Saw. Salah satu ahlul bait Nabi Saw. yang mulia, akhlaknya mencontoh kakeknya yaitu Rasulullah Saw.itulah ajaran Islam yang mulia berbelas kasih sesama makhluk, baik kepada hewan maupun kepada sesama manusia. Jika kita merujuk kepada Nabi saw. dan Ahlul Baitnya maka sangat jelas sekali bahwa agama itu adalah cinta.
Kita sering merasa jijik dan benci kepada hewan anjing, bahkan dilempari, karena dianggap najis. Tetapi perbuatan kita justru sering melebihi hewan tersebut, suka menghina, memaki, membenci orang lain karena perbedaan politik, suku, bangsa, keyakinan dan agama.
Islam adalah kasih sayang itulah yang kukenal dan yang kupegang, yang diajari oleh guru-guruku yang bersumber kepada sahabat dan Ahlul Bait Nabi Saw.
Rasulullah Saw bersabda: "Sayangilah makhluk yang ada di bumi, maka akan menyayangimu yang ada di langit." (Hr. Tabrani)
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Item Reviewed: AGAMA ITU BERBELAS KASIH Rating: 5 Reviewed By: Rustadi