728x90 AdSpace

Jumat, 30 Juni 2017

Allah Memberikan Tiga Kesempatan untuk Hamba dalam Shalat

Allah Memberikan Tiga Kesempatan untuk Hamba dalam Shalat
Diriwayatkan Imam Jakfar Shadiq berkata, “Ketika seorang hamba shalat, Allah Swt akan memalingkan wajah-Nya kepada hamba dan selalu memperhatikannya sampai hamba-Nya berpaling dari Allah sebanyak tiga kali, dan ketika hamba berpaling tiga kali, maka ketika itulah Allah juga akan berpaling darinya.”
Ketika kita mendirikan sholat, lalu hati dan pikiran kita terbang melamun melayang tidak khusu’, maka Allah-pun juga akan berpaling dari kita sampai kita fokus lagi kepada Allah. Berikutnya pikiran kita juga tidak fokus kepada Allah karena memikirkan yang lain, maka Allah-pun juga akan berpaling dari kita.

Kemudian sampai yang ketiga ternyata pikiran dan hati kita lalai dan tidak khusyu’ dalam sholat, maka Allah-pun juga akan berpaling dan tidak akan memperhatikan kita sampai sholat kita selesai.

Jadi ketika dalam sholat Allah memberikan tiga kali kesempatan kepada kita agar pikiran dan hati kita tidak terbang melamun dan memikirkan selain Allah.
Itulah mengapa Imam Syafi'i memberikan fatwa bahwa orang yang sholat lalu bergerak secara frontal selama tiga kali dengan berturut-turut, maka maka dapat membatalkan sholatnya .

Menjaga fokus atau khusyu’ selama sholat itu memang sulit sekali, saya sendiri sholatnya sering kacau, bukannya hati dan fikiran fokus ke dalam solat melainkan terbang dan hinggap di tempat-tempat yang tidak jelas.

Ketika sholat dalam pikiran yang muncul adalah Ahok, lalu Anis, maklum efek pilkada. Kadang juga yang muncul Prabowo, lalu Jokowi, maklum efek pilpres masih jangget dikalbu. Tapi semua itu masih bisa ditepis dalam pikiran, yang repot itu ketika sholat yang muncul adalah KAK EMMA......Langsung baca Attakhiyat.

CAHAYA GUSTI FB
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Item Reviewed: Allah Memberikan Tiga Kesempatan untuk Hamba dalam Shalat Rating: 5 Reviewed By: Rustadi